Nganjuk | Updatenewstv- Minggu (20/08/2023) – Inilah suasana pemberangkatan karnaval umum yang diselenggrakan di depan Stadion Anjuk Ladang, Kelurahan Ploso, Kabupaten Nganjuk pada minggu siang.
Acara yang dibuka oleh Ketua DPRD Nganjuk Tatit Heru Tjahjono ini, turut di meriahkan oleh Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi beserta 34 kontigen, dari dinas kebudayaan dan dinas organisasi perangkat daerah serta organisasi Masyarakat.
Pawai yang berjalan meriah ini, membuat masyarakat berantusias serta berbondong-bondong untuk menikmati berbagai kreatifitas dan keunikan yang disajikan oleh para peserta dari dinas di Kabupaten Nganjuk.
Marhaen djumadi selaku bupati nganjuk mengungkapkan sangat senang dapat berpatisipasi dalam pawai ini. Ia juga berharap kepada masyarakat untuk selalu mejaga lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan selama acara berlangsung.
Dalam sambutannya, Ketua Dprd Kabupaten Nganjuk Tatit Heru Tjahjono juga mengatakan bahwa pemerintah Kabupaten Nganjuk di bawah kepimpinan Marhen Djumadi benar-benar menjadi suri teladan bagi masyarakat Kabupaten Nganjuk.
Pawai karnaval budaya menjadi ajang untuk memupuk semangat persatuan dan kesatuan di antara seluruh rakyat Indonesia. selain itu, pawai karnaval budaya juga menjadi ajang untuk mempromosikan kekayaan budaya indonesia kepada masyarakat luas.
(SN)