Nganjuk | Updatenewstv- Jumat (12/1/2024) – Sekitar 500 relawan hadiri kegiatan konsolidasi relawan Prabowo-Gibran Capres No.2 yang bertempat di Cafe D’Jati, Dsn Banjaranyar, Desa Sawahan, Kecamatan Lengkong, Kabupaten Nganjuk.
Konsolidasi digelar dalam rangka langkah relawan untuk membentuk tim pemenang pasangan capres No.2 Prabowo-Gibran di Pemilu 2024 pada 14 Februari 2024 mendatang.
Saji penanggung jawab kegiatan mengatakan konsolidasi ini dalam upaya kemenangan paslon No.2 dalam satu putaran serta mengajak relawan untuk mensosialisasikan dan merealisasikan visi misi Prabowo-Gibran ke masyarakat. Ia juga membagikan kaos putih bergambar paslon capres No.2 Prabowo-Gibran.
“Kegiatannya santai hanya ngopi dan makan bareng, yang lebih utama kita juga menyatukan dan memperkuat hubungan antar relawan supaya dapat membentuk entitas yang lebih kuat dalam memenangkan capres Prabowo-Gibran” ujarnya
(Riya)