Nganjuk | Update-newstv.com- Nyadran atau bersih Desa di Dusun Beran, Desa Tanjungrejo, Kecamatan Loceret, Kabupaten Nganjuk, berlangsung meriah pada hari Jumat (16/06/2023) pukul 09.00 WIB. Dalam acara tersebut, warga dusun menggelar kirab tumpeng yang mengelilingi Dusun Beran sebagai penghormatan kepada cikal bakal dusun.
Kirab tumpeng ini berakhir di rumah Kepala Dusun Beran, selain kirab tumpeng, acara tersebut juga dimeriahkan dengan penampilan seni budaya Reog oleh pemuda dusun.
Kepala Dusun Beran, Joko Wasito, yang juga merupakan salah satu tokoh tua di organisasi ini, mengungkapkan bahwa setiap tahun Dusun Beran selalu mengadakan bersih dusun sebagai bentuk penghormatan kepada leluhur dan perayaan ulang tahun dusun Beran.
Ini menjadi momentum penting bagi warga dusun untuk mempererat hubungan sosial dan memelihara nilai-nilai budaya yang turun temurun, tuturnya.
Joko Warsito, berharap acara nyadran atau bersih desa ini dapat terus dijaga dan dilestarikan oleh generasi muda.
Kegiatan ini bukan hanya sebagai upaya menjaga kebersihan fisik dusun, tetapi juga membangun solidaritas dan rasa saling memiliki antar warga. Saya berharap semangat gotong royong dan kebersamaan dalam menjaga kelestarian budaya dapat terus tumbuh di masyarakat Dusun Beran, jelasnya.
Selain itu, Joko Wasito juga mengucapkan terima kasih kepada semua warga dusun yang telah turut berpartisipasi dalam acara nyadran atau bersih desa tersebut.
Kehadiran dan partisipasi aktif warga sangat berarti bagi kelangsungan acara ini..Saya berterima kasih atas semangat dan dedikasi yang ditunjukkan oleh warga dalam menjaga tradisi dan budaya dusun kita, tambahnya.
Dengan adanya acara kirab tumpeng dan penampilan seni budaya Reog, diharapkan nilai-nilai budaya dan tradisi lokal dapat terus dijaga dan dilestarikan..Selain itu, melalui acara ini, generasi muda dapat lebih mengenal dan mencintai warisan budaya mereka sendiri, sehingga dapat mempertahankan dan mengembangkan kekayaan budaya yang dimiliki oleh Dusun Beran.
(Esamadha)