Sigap Dalam Tangani Pelaku Pengancaman Capres 01, Timses Nganjuk Apresiasi Kinerja Polri

Nganjuk | Updatenewstv- Tim sukses capres No.1 Anies-Muhaimin Kabupaten Nganjuk mengapresiasi kinerja polri atas pengungkapan pelaku pengancaman terhadap pasangan Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan.

saya ucapkan terimakasih kepada polri dan jajarannya, yang telah mengkap pelaku pengancaman penenmbakan terhadap beliau bapak anies rasyid baswedan paslon no.1. sukses selalu untuk polri dalam menegakkan keadilan di Indonesia,” ucap Abdul Manaf  timses Capres No.1

Pelaku ditangkap usai tim gabungan polri dan polda jawa timur melakukan pendalaman mengenai ancaman penembakan capres no urut 1 yang viral di media sosial tiktok.

Menurut informasi pemilik akun media sosial yang mengancam menembak Anies tersebut ditangkap di Ambulu, Jember, Jawa Timur, Sabtu (13/1/2024) sekitar pukul 09.00 WIB. Pelaku yang diketahui bernama AWK tersebut menebar ancaman melalui akun TikTok @calonistri71600.

Setelah pemeriksaan intensif oleh pihak kepolisian, AWK mengakui telah menuliskan komentar berupa penembakan kepada anies baswedan

Penangkapan ini merupakan tindakan tim gabungan untuk mewujudkan nuansa pemilu yang aman dan damai.

ini adalah salah satu upaya dalam melindungi kebebasan berpendapat seluruh warga negara indonesia, saya berharap semoga diberikan sanksi sesuai ketentuan hukum yang berlaku dengan begitu pemilu bisa berjalan dengan kondusif, aman, dan damai,” ungkap Hery Widiyanto Ketua DPD Nasdem Nganjuk

Kedepannya pemilu diharapkan dapat berjalan dengan damai tanpa ada yang saling memprovokasi dan saling serang antar pendukung. Kebebasan memilih merupakan hak setiap warga negara Indonesia.

 

(Tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *