Nganjuk | Updatenewstv- Setelah kedatangan tamu dari jajaran Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Demokrat pada hari Jumat, 17 Mei 2024, kini DPD Partai PDI Perjuangan Nganjuk beserta jajaran membalas balik dengan mendatangi Kantor DPC Partai Demokrat Nganjuk untuk bersilaturahmi politik, di Ruko Grand Nirwana R11, Jl. Bengawan Solo No.12, Desa Ringinanom, Kecamatan. Nganjuk, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Sabtu (18/05/2034).
Kehadiran rombongan DPD Partai PDI Perjuangan tersebut di sambut meriah oleh Ketua DPC Partai Demokrat beserta jajarannya.
Akan tetapi, dalam kehadiran DPD Partai PDI Perjuangan, Ketua DPC Partai PDI Perjuangan Tatit Heru Tjahjono tidak dapat hadir, sehingga diwakilkan oleh Sekertaris DPC PDI Perjuangan Nganjuk.
Dalam sambutannya, Ketua DPC Partai Demokrat Nganjuk, Endah Sri Murtini menyampaikan bahwa DPC Partai Demokrat kedatangan tamu spesial untuk bersilaturahmi dan membalas balik dari silaturahmi yang telah Partai Demokrat Nganjuk lakukan sebelumnya di Kantor DPC Partai PDI-P Nganjuk.
Pada hari ini, kita kedatangan tamu spesial (Partai PDI Perjungan), yang dimana tamu itu telah kita kunjungi sebelumnya,” ujar Endah.
Selanjutnya, dalam wawancaranya, Trihandy Cahyo Saputro mengatakan, bahwa hari ini dalam pertemuan Partai PDI Perjuangan Nganjuk, Kepada Partai Demokrat Nganjuk juga sudah berdiskusi panjang terkait Kabupaten Nganjuk kedepannya.
Alhamdulillah ya, pada malam hari ini kita kedatangan tamu dari Partai PDI Perjuangan, tadi juga sudah sempat berdiskusi panjang, dan Alhamdulillahnya kita punya satu pemikiran yang sama, terutama untuk Kabupaten Nganjuk yang lebih baik,” kata Trihandy Cahyo Saputro.
Terkait hasil diskusi panjang bersama Sekretaris PDI Perjuangan beserta jajarannya membahas, banyaknya kekurangan di Nganjuk, dari proyek, infrastruktur kesejahteraan menurut pandangan Trihandy.
Lebih tepatnya bukan kekurangan ya, tetapi kurang optimal, jadi nanti tugas siapapun nanti yang akan melanjutkan agar lebih optimal lagi, kita cari poin-poin, posisi-posisi, titik-titik lemah agar bisa kita perbaiki,” ucap Trihandy.
Dari komunikasi diskusi, juga sempat dikatakan oleh Sekretaris Partai PDI Nganjuk, jika Visi Misi Trihandy ada kecocokan dengan Partai PDI Perjuangan Nganjuk.
Kalau dibilang cocok berarti bagus dong, kalo kita cocok, kita sevisi, artinya kita bisa membangunnya bersama-sama, alangkah lebih eloknya seperti itu, meskipun seragam kita warna-warni, tetapi tujuan kita sama,” ungkap Trihandy Cahyo Saputro, Bacabup Partai Demokrat Nganjuk.
Kemudian dilanjutkan oleh Sekertaris DPD PDI Perjuangan Nganjuk, Marianto, S.Sos., MAP, dengan menjelaskan tujuan kedatangannya di DPC Partai Demokrat bersama rombongannya.
Kami pengurus DPC hadir disini itu untuk membalas silaturahmi dari temen-temen Partai Demokrat yang kemarin dan juga mengambil formulir di Kantor di PDI Perjuangan Nganjuk,” ujar Marianto, Sekertaris DPC Partai PDI Perjungan Nganjuk.
Dalam kesempatan tersebut, Marianto Sekertaris DPC Partai PDI Perjuangan Nganjuk, memberi sinyal hijau, dengan menyampaikan Trihandy semisi dan sesuai kriteria PDI Perjuangan Nganjuk.
Ini sangat menarik, kebetulan saya juga mas handy ini semisi untuk menjadikan Kabupaten Nganjuk lebih baik dari tahun-tahun kemarin,” pungkasnya.
Kita bersama mengharapkan karna mas handy salah satu calon, mari kita menyongsong Nganjuk, lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya, baik itu saya selaku warga, selaku partai, siapapun nanti yang mendapatkan rekom harus bisa Nganjuk lebih baik lagi,” tambah Marianto, Sekretaris DPC Partai PDI Perjuangan Nganjuk.
DPC PDI Perjuangan Nganjuk, disinyalir lebih memilih mengusung Trihandy Cahyo Saputro dan tinggalkan Marhaen Djumadi.
Hal itu di perkuat dengan Marhaen Djumadi mendaftar Bacabup ke Partai Demokrat Nganjuk, tanpa di dampingi Struktural dan Pimpinan Partai, serta kehadiran DPC PDI Perjuangan Nganjuk.
(Ricko)