Pernyataan Bunda Ita dalam Menanggapi Kontroversi di Medsos

Nganjuk | Updatenewstv- Debat calon bupati Nganjuk yang berlangsung pada 16 Oktober 2024 lalu menyisakan kontroversi, terutama setelah pernyataan calon bupati nomor urut 02, Ita Triwibawati, terkait strategi menjaga stabilitas harga pangan.

Dalam debat tersebut, Ita menjawab pertanyaan dari Marhaen Djumadi, calon bupati nomor urut 03, yang meminta penjelasan mengenai langkah-langkah untuk melindungi petani dan konsumen dari lonjakan harga pangan yang tidak wajar.

Namun, pernyataannya mendapat banyak kritik di media sosial, dimana netizen mempertanyakan implementasi dari rencana tersebut dan kemampuan Ita dalam menangani masalah pangan di Nganjuk.

Ita Triwibawati atau Bunda Ita mengungkapkan bahwa salah satu penyebab ketidakstabilan harga adalah praktik tengkulak nakal.

Ia menekankan pentingnya memaksimalkan produksi padi lokal menjadi beras unggulan di daerah.

Dengan mengolah padi menjadi beras di Nganjuk, petani akan mendapatkan harga yang lebih baik dan konsumen dapat menikmati beras berkualitas dengan harga yang wajar,” ucap Ita Triwibawati.

Bunda Ita juga akan membentuk Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) untuk pengolahan padi. Ia meyakini jika pemerintah daerah akan mendukung program tersebut demi kesejahteraan petani Nganjuk.

Pemerintah akan mendukung pembentukan Gabungan Kelompok Tani (GAPOKTAN) di setiap desa untuk memfasilitasi pengolahan padi. Ini bukan hanya untuk meningkatkan kesejahteraan petani, tetapi juga untuk mencegah praktik tengkulak yang merugikan,” ujar Ita.

Meski demikian, Ita tetap optimis bahwa langkah inovatif ini akan memperkuat ekonomi lokal dan menjamin hasil panen petani dihargai dengan layak.

Keberhasilan daerah lain dalam mengolah padi menjadi beras siap konsumsi menjadi contoh yang diangkat Ita dalam debat tersebut. Ia berharap masyarakat Nganjuk dapat memetik manfaat dari kolaborasi antara petani, pemerintah, dan pelaku usaha lokal.

Kritikan di media sosial terus mengalir, menandakan bahwa isu pangan masih menjadi perhatian utama masyarakat Nganjuk menjelang pemilihan.

 

(Ricko)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *